﷽
Untuk mewujudkan keinginan semua alumni dalam menjalin silaturahmi dengan asatidz dan asatidzah serta membangun kembali solidaritas dan kebersamaan antar alumni, maka beberapa alumni banat Pesantren Ibnu Taimiyah berusaha mewujudkanya dalam bentuk Reuni Akbar semua angkatan dari angkatan 1 hingga angkatan 9 yang dilaksanakan pada hari ahad, 22 Desember 2024 yang bertempat di Aula Syaikh Jamal Yusuf Al-Haddad. Tema reuni yang untuk pertama kali dilaksanakan ini adalah “Reflecting on Every Blessed Moment Together“.
Manfaat Reuni Akbar ini adalah, diantaranya :
- Meningkatkan solidaritas persaudaraan antar alumni.
- Sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antar alumni dan pihak pesantren.
- Meningkatkan dan mewujudkan rasa saling peduli antar individu alumni dan pihak pesantren.
- Mempromosikan Pesantren Ibnu Taimiyah melalui jaringan alumni yang tersebar di berbagai wilayah, dan lain sebagainya.
Dalam kegiatan ini juga diumumkan struktur organisasi alumni banat dengan nama “Asosiasi Alumni Banat Ibnu Taimiyah” atau disingkat ALBAIT. Semoga dengan terbentuknya asosiasi alumni banat ini bisa menjadi wadah bagi seluruh alumni banat dalam berbagai bidang dan kepentingan yang In Syaa Allah bermanfaat dan mendatangkan keberkahan bagi banyak pihak, Aamiin.
KLIK & FOLLOW SOCIAL MEDIA IBNU TAIMIYAH